Header Ads

Cara Membuat Situs Iklan Baris

VIPMAGAZINES | HEADLINES Ini 5 Penyebab Utama Kecelakaan Mobil .

Waspada! Ini 5 Penyebab Utama Kecelakaan Mobil


Jakarta Berhati-hati berkendara bukan jaminan para pengendara mobil terhindar dari kecelakaan. Sebab, bisa saja faktor pengendara lain membuat Anda celaka.

Laman Huffingtonpost menyebut beberapa penyebab utama kecelakaan mobil. 
Pertama, pengendara kurang konsentrasi. Konsentrasi berkendara berarti Anda harus menaruh perhatian pada kondisi jalan. Jangan menerima telepon, mengirim SMS, makan, makeup, dan sebagainya.

Kedua, mabuk. Jangan coba-coba berkendara jika Anda mabuk. Bila Anda kondisi tidak baik, lebih baik naik taksi atau membiarkan teman Anda menyetir.

Ketiga, ngebut. Tindakan mengebut biasanya dilakukan saat telat. Cobalah untuk tetap waspada dan jaga kecepatan mobil dalam batas aman.

Keempat, ceroboh. Kecelakaan bisa saja terjadi jika Anda seenaknya berkendara seperti memotong jalur atau agresif berkendara. Penting untuk tetap tenang saat berkendara agar terhindar dari kecelakaan.

Kelima, hujan. Potensi kecelakaan lebih besar saat hujan karena jalanan licin dan jarak pandang terbatas. Jadi jika Anda berkendara saat hujan lebat lebih baik menepi dan tunggulah hingga hujan sedikit reda

1 comment:

Powered by Blogger.